Sunday, August 12, 2018

18 Manfaat jahe buat Kesehatan

Ada beragam jenis jahe yang ada di indonesia, salah satunya yang paling terkenal adalah jahe merah dan jahe emprit. Mengkonsumsi Jahe sangat bagus buat kesehatan kita, Baik yang berupa minuman atau dibuat tambahan bumbu masakan tradisional kita sehari hari. 

16 Manfaat jahe untuk kesehatan

1. Jahe bisa Mengatasi mual dan muntah

Anda pernah merasa rileks begitu mencium aroma jahe? Karena menurut penelitian, salah satu manfaat dari jahe adalah memang untuk menenangkan dan mencegah mual atau muntah. Bahkan seorang pasien kemoterapi yang biasanya sering mual akan diberikan terapi yang melibatkan jahe.

2. Menyehatkan sistem pencernaan.

Manfaat jahe adalah untuk menyehatkan sistem pencernaan serta mencegah penyakit yang berhubungan dengan pencernaan seperti perut kembung, sembelit, atau naiknya asam lambung terkait dengan kondisi stres.

3. Menyehatkan otak.

Konsumsi jahe secara teratur akan meningkatkan kesehatan otak kita. Dan  Menurut penelitian, jahe akan menghambat proses peradangan yang terjadi di otak. Sehingga fungsi otak juga akan meningkat, fungsi kognitif bertambah, dan stres oksidatif penyebab penyakit Demensia juga akan ikut menurun.

4. Mengatasi migrain.

Manfaat jahe berguna untuk menyembuhkan migrain, menurut uji klinis. Hal ini dibuktikan dari 100 pasien migrain yang diberikan obat mengandung bubuk jahe. Hasilnya, jahe membantu mengurangi rasa ketidak nyamanan karena migrain tanpa efek samping.

5. Melindungi dari sinar UV.

Penelitian menunjukkan bahwa manfaat jahe memiliki kemampuan menyerap sinar UV yang dianggap sebagai penyebab kerusakan DNA. Sebabnya ekstrak dari jahe akan merangsang produksi antioksidan dalam tubuh sehingga akan memberikan perlindungan dari sinar UV.

6. Mengontrol kadar gula darah

Sudah banyak penelitian yang menemukan bahwa manfaat jahe memiliki efek kuat untuk mengontrol kadar gula darah. Sebabnya jahe mendukung metabolisme karbohidrat dan lipid.
Selain terkenal karena keefektifannya sebagai penstabil gula darah, manfaat jahe juga memiliki efek perlindungan yang kuat bagi penderita diabetes untuk menghindarkan dari kerusakan mata dan komplikasi lainnya.

7. Menjaga kesehatan tekanan darah

Penelitian di Thailand menemukan bahwa manfaat jahe berguna untuk menjaga kestabilan tekanan darah. Terutama bagi mereka yang sedang menderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.

8. Berkhasiat untuk osteoarthritis

Manfaat jahe ternyata mendukung kesehatan tulang lho. Sebab sebuah penelitian baru-baru ini membuktikan bahwa ekstrak jahe efektif untuk mengobati penyakit osteoarthritis.

9. Mengurangi nyeri otot

Selain berguna dalam menjaga kesehatan otot, penelitian di tahun 2013 yang berkaitan dengan jahe menemukan bahwa manfaat jahe mampu menghilangkan ketidaknyamanan di otot akibat nyeri pada atlet. Selama percobaan 6 minggu ini, mereka yang mengonsumsi jahe mengalami penurunan nyeri otot yang signifikan dibandingkan dengan mereka yang tidak mengonsumsi jahe.

10. Mendukung kesehatan kardiovaskular

Kandungan bahan aktif alami di dalam jahe yang bernama 6-gingerol diketahui berguna untuk mengatur tekanan darah dan mendukung kesehatan kardiovaskular. Sehingga bisa dikatakan bertambah satu lagi manfaat jahe yakni untuk menjaga kesehatan jantung hingga sebagai obat alami untuk penyakit jantung.

11. Mengurangi peradangan

Apakah kamu pernah mengalami wajah bengkak dengan kulit kemerahan? Umumnya peradangan yang terjadi di dalam tubuh menimbulkan dampak yang demikian.
Entah itu karena pola kesehatan yang buruk atau salah makan, peradangan bukanlah hal yang bagus untuk kesehatan tubuhmu. Untuk mengatasinya, jahe bisa membantu. Sebabnya salah satu manfaat jahe untuk kesehatan adalah berfungsi sebagai anti inflamasi, antiviral, dan bahkan antibakteri dalam tubuh.

12. Mencegah kanker usus

Manfaat jahe berikutnya adalah untuk mencegah kanker usus. Menurut penelitian yang dilakukan di Amerika, ditemukan bahwa mereka yang rajin mengonsumsi jahe memiliki risiko yang lebih rendah untuk terkena kanker usus.

13. Mencegah kebotakan

Rambutmu sering rontok dan mulai berujung pada kebotakan? Rajinlah untuk merawat rambut dengan jahe.
Tak banyak yang tahu bahwa manfaat jahe lainnya adalah mendukung proses pertumbuhan rambut. Sebab jahe akan merangsang folikel di kulit kepala, memelihara setiap helai rambut, dan menguatkan. Cara memanfaatkan jahe untuk kesehatan rambutmu adalah dengan menggunakannya sebagai masker rambut yang terbuat dari jahe yang dihancurkan dengan minyak kelapa murni. Kemudian diamkan selama 30 menit lalu keramaslah seperti biasa.

Manfaat jahe untuk diet

14. Menyembuhkan alergi

Jahe biasanya digunakan untuk mengusir rasa gatal di kulit. Hal ini menambah manfaat jahe lainnya yakni untuk menyembuhkan alergi, apalagi jika kamu rajin mengonsumsinya.

15. Menguatkan sistem kekebalan tubuh

Sistem kekebalan tubuh yang kuat sangat dibutuhkan untuk menghalau datangnya beragam penyakit. Salah satu cara alami untuk memperkuat imunitas adalah dengan rajin makan jahe.

16. Membakar timbunan lemak

Manfaat jahe untuk tubuh lainnya adalah membakar lemak. Sebab jahe merupakan penguat metabolisme tubuh, pembakar kalori, dan membantu dalam meningkatkan rasa kenyang.

Dalam penelitian yang dilakukan di Institute for Human Nutrition di Columbia University, orang yang rajin mengonsumsi minuman panas dengan kandungan jahe larut di dalamnya lebih mudah mengalami rasa kenyang dibandingkan dengan mereka yang jarang minum air jahe.

17. Melegakan tenggorokan

Minum jahe akan memberikan efek hangat di tenggorokan. Dengan demikian manfaat jahe lainnya adalah untuk melegakan tenggorokan, terutama jika tenggorokanmu gatal karena penyakit pernapasan.

18. Mencegah selulit

Manfaat jahe untuk kesehatan kulit lain adalah berguna dalam mencegah selulit. Sebabnya jahe akan meningkatkan sirkulasi dan regenerasi sel kulit yang pada gilirannya membantu dalam melawan selulit. Untuk mendapatkan manfaat jahe yang ini, kamu bisa membuat scrub kulit yang terdiri dari parutan jahe, gula organik, minyak zaitun, dan perasan air jeruk nipis. Gosokkan di kulit dengan gerakan memutar. Setelah kering, bilas dengan air dingin.

Nah itulah begitu banyak manfaat jahe buat kesehatan kita, Dan selain itu Jahe juga bisa buat kecantikan. Ayo biasakan mengkonsumsi rutin Jahe baik yang berupa bubuk jahe maupun jahe untuk campuran resep masakan kita.





No comments:

Post a Comment